Like Us Facebook

Peringatan Hari Tani Nasional: Sejarah dan Tujuannya


Hari Tani Nasional adalah hari peringatan bagaimana perjuangan golongan petani hingga pembebasan mereka dari kesengsaraan. 



Oleh: M. Ryan Romadhon

Tahukah kalian semua, tanggal 24 September hari apa? Ya, benar, peringatan Hari Tani Nasional

    Tapi, bagaimanakah sebenarnya asal mula peringatan Hari Tani Nasional tersebut? Dan bagaimana pula cara kita memperingatinya? Simak ulasan berikut, yak!


* * *


Agraris merupakan merupakan sektor bidang pertanian. Indonesia disebut sebagai negara agraris karena sebagian besar penduduknya bekerja di sektor pertanian. 

Keberadaan petani menjadi penting bagi negara agraris untuk turut serta berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

 

Apa itu Hari Tani Nasional?

Melansir situs resmi Kemendikbud, Hari Tani Nasional adalah hari peringatan bagaimana perjuangan golongan petani hingga pembebasan mereka dari kesengsaraan. 

    Dari sejarah itu, ditetapkanlah Hari Tani pada tanggal 24 September dalam Undang-Undang Pokok Agraria (UUPA), pada tahun 1960.


Baca Juga:  Peringatan Hari Remaja Internasional: Sejarah dan Tujuannya


Sejarah Hari Tani Nasional

Melansir dari laman Serikat Petani Indonesia (SPI), berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Sukarno Nomor 169 Tahun 1963, tanggal 24 September ditetapkan sebagai peringatan Hari Tani Nasional.

Tanggal 24 September sengaja dipilih sebab juga merupakan momentum pengesahan Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1960 tentang Peraturan Dasar Pokok-Pokok Agraria (UUPA 1960). 

UUPA 1960 tersebut menjadi upaya perombak struktur agraria Indonesia yang timpang dan sarat akan kepentingan sebagian golongan akibat warisan kolonialisme di masa lalu.

Melansir situs resmi Kementerian Pertanian Republik Indonesia, bahwa awal mula perjalanan pertanian di Indonesia sudah dimulai sejak lama, yakni 3000 tahun sebelum Masehi. 

Catatan tentang pertanian kita sudah ada sejak lama, salah satunya ada pada bangunan candi yang ada di Indonesia.

Sedari awal kemerdekaan Indonesia, pemerintah berusaha merumuskan UU agraria baru untuk mengganti UU agraria kolonial. Pada tahun 1948 dibentuklah Panitia Agraria Yogya. Namun, usaha tersebut kandas karena pergolakan politik yang keras.

Tahun demi tahun berbagai panitia dibentuk namun kerap gagal di antaranya yaitu Panitia Agraria Jakarta 1952, Panitia Suwahyo 1956, Panitia Sunaryo 1958, dan Rancangan Sadjarwo 1960.

Berlandaskan UUPA 1960 menjadi awal mula program reformasi agraria. Pada masa Order Baru, UUPA 1960 sayangnya tidak dijalankan dengan baik sebab kegiatan yang berkaitan dengan UUPA dianggap sebagai komunis.

 

 * * *


Hari Tani Nasional 2023 akan jatuh pada hari Ahad, 24 September. Adapun tema Hari Tani Nasional 2022 lalu adalah “Percepatan Penyelesaian Konflik Agraria dan Penguatan Kebijakan Reformasi Agraria untuk Menegakkan Kedaulatan Pangan dan Memajukan Kesejahteraan Petani dan Rakyat Indonesia”.

    Akhir kata, kami dari Tim Redaksi Bilqolam mengucapkan selamat Hari Tani Nasional tanggal 24 September 2023. 

    Semoga kita dapat meneruskan apa yang menjadi cita-cita para pendahulu bangsa Indonesia. Lalu, mengenai pertanyaan, “Tanggal 27 September memperingati hari apa?”, simak jawabannya pada kesempatan lain. 


Referensi:

Posting Komentar

0 Komentar